Anghistra, Pradipta Ditya
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pengaruh Asam dan High Energy Milling serta Karakterisasi Zeolit Alam Termodifikasi Mn Anghistra, Pradipta Ditya; Pardoyo, Pardoyo; Subagio, Agus
Greensphere: Journal of Environmental Chemistry Vol 3, No 2 (2023): Volume 3 Issue 2 Tahun 2023
Publisher : Universitas Diponegoro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.14710/gjec.2023.20974

Abstract

Telah dilakukan penelitian pengaruh zeolit alam dengan perlakuan asam dan high enrgy milling serta mengetahui karakter dari zeolit alam termodifikasi Mn. Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh zeolit alam termodifikasi Mn dan mengetahui karakter akibat perlakuan asam dan high energy milling. Zeolit yang lolos ukuran 230 mesh dibagi menjadi dua bagian, pertama diberi perlakuan milling sedangkan yang kedua tanpa perlakuan milling. Kedua zeolit diaktivasi dengan HF 1% dan HCl 6M, selanjutnya ditambahkan MnCl2.4H2O 0,5M. Hasil penelitian menunjukkan adanya Mn pada kedua kerangka zeolit. Karakterisasi dengan FT-IR mengindikasikan terjadi dealuminasi ditandai dengan pergeseran bilangan gelombang dari 1049,78 cm-1 menjadi 1095,57 cm-1 dan 1080,14 cm-1 pada masing-masing zeolit dengan perlakuan  milling dan  tanpa milling. Analisis SEM diperoleh morfologi permukaan zeolit berbentuk bulat tak beraturan. Data SAA diketahui luas permukaan, volume pori dan diameter pori zeolit dengan perlakuan milling adalah 80,043 m2/g, 0,165 cc/g, dan 2,882 nm sedangkan zeolit tanpa perlakuan milling berturut-turut 141,946 m2/g, 0,170 cc/g, dan 2,693 nm.