Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Upaya Aplikatif Peningkatan Kemampuan Bahasa Baku Peserta Didik dengan Media Wordwall di Sekolah Menengah Pertama Fitri, Hikmah Ridatul
Pedagogi : Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Vol. 2 No. 2 (2022): Juli
Publisher : Actual Insight

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56393/pedagogi.v2i2.1793

Abstract

Penelitian ini didasari oleh situasi pembelajaran yang menggunakan sistem dalam jaringan atau daring. Pembelajaran tatap muka menjadi terbatas dengan adanya pembatasan jarak sosial sehingga mengharuskan para guru untuk menerapkan pembelajaran daring. Penelitian bertujuan untuk mengupayakan secara aplikatif wordwall untuk meningkatkan penguasaan bahasa baku peserta didik di sekolah menengah pertama. Penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas. Subjek penelitian adalah peserta didik kelas VII di Sekolah Menengah Pertama Islam Terpadu Anugrah Insani. Penelitian ini berupa penelitian tindakan kelas. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tingkat keberhasilan peserta didik dalam menguasai bahasa baku pada tahap pra siklus sebesar 40%, pada tahap siklus I sebesar 60%, dan pada tahap siklus II sebesar 83%. Situasi ini menunjukkan adanya kenaikan grafik penguasaan bahasa baku dari para peserta didik setelah menggunakan secara efektif dan efisien aplikasi wordwall sebagai media pembelajaran. Ada beberapa kendala yang masih terjadi dalam penggunaan wordwall ini yaitu kendala jaringan dan konsentrasi peserta didik yang perlu ditingkatkan lagi, terutama dalam proses pembelajaran bahasa Indonesia di kelas..