Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Implementasi Algoritma Kriptografi AES CBC Untuk Keamanan Komunikasi Data Pada Hardware Rizky, Putri Alifia; Soim, Sopian; Sholihin, Sholihin
Jurnal RESISTOR (Rekayasa Sistem Komputer) Vol. 7 No. 2 (2024): Jurnal RESISTOR Edisi Agustus 2024
Publisher : Prahasta Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31598/jurnalresistor.v7i2.1650

Abstract

Perkembangan teknologi informasi semakin berkembang dengan pesat, keamanan komunikasi data menjadi sangat penting. Penelitian ini mengembangkan algoritma kriptografi Advanced Encryption Standard (AES) dengan mode operasi Cipher Block Chaining (CBC) untuk meningkatkan keamanan komunikasi data. Tujuannya adalah menghasilkan algoritma AES-CBC yang lebih efektif dan efisien dalam melindungi data. Metode penelitian meliputi studi literatur, perancangan perangkat keras dan lunak, integrasi sistem, pengujian, pengambilan data, dan analisis. Implementasi dilakukan pada perangkat keras berbasis Arduino dan LoRa sebagai perantara komunikasi. Hasil pengujian menunjukkan bahwa algoritma AES-CBC berhasil mengenkripsi dan mendekripsi berbagai jenis plaintext menjadi ciphertext yang aman. Penggunaan mode CBC terbukti meningkatkan keamanan dibandingkan AES standar dengan mengenkripsi setiap blok data berdasarkan blok sebelumnya. Implementasi pada perangkat keras juga berhasil, menambah variasi dalam penelitian kriptografi. Kesimpulannya, pengembangan algoritma AES-CBC dan implementasinya pada perangkat keras memberikan kontribusi signifikan dalam meningkatkan keamanan komunikasi data, baik dalam lingkungan akademis maupun praktis.