Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

HUBUNGAN TINGKAT KECEMASAN IBU DAN KUNJUNGAN IMUNISASI ANAK DI AKHIR PANDEMI COVID-19 DI WONOKUSUMO SURABAYA Salma Asri, Hanifa Irfani; Husada, Dominicus; Djuari, Lilik
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 5 No. 1 (2024): Volume 5 No 1 Tahun 2024
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v5i1.24167

Abstract

Pandemi Covid-19 berdampak pada berbagai aspek, terutama pelayanan imunisasi. Pelayanan imunisasi terganggu karena banyak orang tua yang khawatir membawa anaknya untuk imunisasi ke puskesmas. Saat ini, di akhir pandemi Covid-19, aktivitas dan layanan kesehatan seharusnya mulai beroperasi kembali secara normal dan kecemasan ibu akan mulai berkurang karena kasus Covid-19 menurun dan protokol kesehatan mulai longgar. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis korelasi antara tingkat kecemasan ibu dan kunjungan imunisasi anak pada akhir pandemi Covid-19. Metode yang digunakan adalah observational analytics dengan pendekatan cross sectional. Total sampel adalah 100 ibu di Wonokusumo Surabaya yang memiliki anak usia 0-2 tahun dengan teknik sampling menggunakan purposive sampling. Analisis data dilakukan dengan menggunakan uji korelasi Rank Spearman. Hasil penelitian menunjukkan bahwa mayoritas ibu tidak memiliki kecemasan, yaitu 86 (86%) ibu. Sementara itu, mayoritas anak rutin berkunjung untuk imunisasi, yaitu 52 (52%) anak. Hasil analisis uji Korelasi Rank Spearman menunjukkan p = 0,903. Dapat disimpulkan bahwa tidak ada hubungan antara tingkat kecemasan ibu dan kunjungan imunisasi anak pada akhir pandemi Covid-19.