Andini, Retno
Departemen Ilmu Perpustakaan dan Informasi, Fakultas Ilmu Pengetahuan Budaya, Universitas Indonesia

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Menjaga Relevansi Profesi Pustakawan Di Era Digital: Langkah Baru Ikatan Pustakawan Indonesia Andini, Retno; Wijayanti, Luki
IQRA`: Jurnal Perpustakaan dan Informasi Vol 17, No 2 (2023)
Publisher : Universitas Islam Negeri Sumatera Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30829/iqra.v17i2.17389

Abstract

Penelitian ini mengeksplorasi peran Ikatan Pustakawan Indonesia (IPI) dalam mendukung profesi pustakawan di era digital. Metode yang digunakan adalah deskriptif kualitatif dengan menjadikan teknik wawancara dan studi literatur dalam proses dalam pengumpulan data. Hasil kajian menunjukkan bahwa IPI berperan penting dalam peningkatan kompetensi pustakawan. Ikatan Pustakawan Indonesia (IPI) berusaha menjadi organisasi profesi yang adaptif terhadap kebutuhan pada era digital. Keterlibatan generasi muda dalam masa kepengurusan baru diharapkan dapat menghasilkan kolaborasi inovasi dan kreativitas baru. IPI telah merancang program dan kegiatan dari 8 (delapan) komisi PP-IPI untuk dapat terhubung dengan pustakawan dalam upaya menjaga relevansi profesi pustakawan di era digital.