Saiful, Nurhaliza
Universitas Islam Negeri Sumatera Utara

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pendayagunaan TikTok Sebagai Media Layanan Informasi dan Komunikasi Perpustakaan Saiful, Nurhaliza
IQRA`: Jurnal Perpustakaan dan Informasi Vol 18, No 1 (2024)
Publisher : Universitas Islam Negeri Sumatera Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30829/iqra.v18i1.15662

Abstract

Pesatnya perkembangan teknologi informasi, khususnya teknologi komunikasi massa seperti media sosial. Memenuhi kebutuhan masyarakat akan informasi adalah tanggung jawab perpustakaan. Kajian ini bertujuan untuk menerangkan bahwa perkembangan media sosial tidak hanya menjadi tantangan atau saingan perpustakaan, tetapi perpustakaan dapat mendayagunakannya. Metode yang digunakan dalam kajian ini adalah kualitatif deskriptif. Teknik pengumpulan datanya dengan studi pustaka dan dokumentasi dengan mengamati langsung pada objek kajian, yaitu beberapa akun TikTok perpustakaan di Indonesia. TikTok merupakan media sosial paling populer di dunia dengan jutaan pengguna aktif setiap harinya. Pendayagunaan TikTok sebagai media layanan informasi dan komunikasi perpustakaan dapat menjadi langkah inovatif dan efektif dalam mengembangkan layanan perpustakaan. Dengan memperluas jangkauan layanan, memperkuat hubungan dengan masyarakat, dan menciptakan konten yang menarik, perpustakaan dapat mengambil manfaat dari potensi yang dimiliki TikTok sebagai platform media sosial populer.