Tujuan – Tujuan dari artikel ini yakni menyajikan review pada penghindaran pajak (Y) sebagai variabel dependen pada ROA (X1), Leverage (X2), Transfer Pricing (X3). Artikel ini juga berguna untuk membuat hipotesis efek diantara variabel agar bisa dipergunakan pada penelitian berikutnya.Metodologi Penelitian – Penulisan artikel ilmiah ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan data sekunder. Data penelitian berasal dari catatan finansial yang dapat diakses di situs web Bursa Efek Indonesia (BEI), yang memiliki 40 sampel.Temuan – Hasil artikel literatur revies ini ialah : 1) Returns on Asset (ROA) berefek pada penghindaran pajak (tax avoidance). 2) Leverage berefek pada penghindaran pajak. 3) Transfer pricing berefek pada penghindaran pajak.Batasan penelitian – Artikel ini punya batasan penelitian yakni mencakup pembahasan diantara variabel yang diteliti, tahun yang diteliti serta sumber-sumber yang akurat untuk memperkuat dan mendukung variabel-variabel yang diteliti.Implikasi – Hasil dari artikel ini diharapkan bisa menjadi rujukan bagi studi berikutnya bertopik sama, serta diharapkan menjadi wawasan serta pengetahuan mengenai hubungan efek ROA, Leverage dan Transfer pricing pada tax avoidance.Keaslian – Artikel tinjauan literatur ini dan dengan menggabungkan variabel bebas yang telah diteliti dan dipertimbangkan, diharapkan bisa memberikan konstribusi pada kemajuan sektor perpajakan dan perusahaan yang berhubungan dengan perpajakan.