Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pengembangan Naskah Storytelling Cerita Rakyat Keong Mas Pada Materi Balok, Kubus, Pangkat Tiga, dan Akar Pangkat Tiga Kelas V SD Pramuji, Ananda Gilang; Saragih, Binsar; Tazkiyah, Nanda
Trigonometri: Jurnal Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Vol. 3 No. 2 (2024): Trigonometri: Jurnal Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam
Publisher : Cahaya Ilmu Bangsa Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.3483/trigonometri.v3i2.4489

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan pemahaman anak-anak kelas V SD di sekolah yang berbeda yang diambil secara acak dengan materi matematika berbasis kualitatif etnomatematika yaitu pengembangan naskah storytelling pada kelas V SD yang difokuskan untuk mengembangkan naskah storytelling berbasis cerita rakyat keong mas pada materi balok, kubus, pangkat tiga, dan akar pangkat tiga kelas V SD. Metode Penelitian yang digunakan adalah ADDIE, yang terdiri dari:analisis (Analysis), desain (Design), pengembangan (Development), implementasi (Implementation), dan evaluasi (Evaluation). Namun hanya sampai tahap pengembangan (Development). Subjek dalam penelitian ini diambil di sekolah Dasar (SD) yang berbeda dan responden dalam penelitian ini ada 5 peserta didik yang diuji coba terhadap video pembelajaran naskah Storytelling dalam bentuk cerita rakyat yang berupa matematika. Hasil penelitian menunjukan bahwa persentase penilaian rata rata oleh siswa kelas V SD dengan nilai 94,2 % berada pada interval 81 % - 100 % dengan kriteria sangat baik. Dengan tingginya angka yang diperoleh maka dapat dikatakan naskah storytelling berbasis cerita rakyat keong mas dalam bentuk video pembelajaran dapat dikatakan layak digunakan.