This Author published in this journals
All Journal INTEKNA
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

SISTEM INFORMASI PENJADWALAN KEGIATAN UTIPD DI UNIVERSITAS ISLAM NEGERI ANTASARI BANJARMASIN BERBASIS WEB Pratiwi, Evi Lestari; Sabilla, Ghina Azzahra; Husna, Hizratul
INTEKNA Jurnal Informasi Teknik dan Niaga Vol 24 No 1 (2024): Jurnal INTEKNA, Volume 24, No. 1, Mei 2024
Publisher : P3M Politeknik Negeri Banjarmasin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Sistem Penjadwalan Kegiatan UTIPD Universitas Islam Negeri Antasari Banjarmasin yang berbasis web merupakan sebuah aplikasi yang diciptakan untuk mengatur dan mengelola jadwal kegiatan di lingkungan kampus. Dengan memanfaatkan teknologi web, sistem yang dibuat mempermudah akses bagi pengguna dari berbagai perangkat dan lokasi. Tujuan dibuatnya sistem yaitu untuk meningkatkan efisiensi dalam perencanaan dan pelaksanaan kegiatan, serta mengurangi kemungkinan tabrakan jadwal antar kegiatan. Fitur-fitur yang disediakan oleh sistem penjadwalan mencakup pencatatan kegiatan, klasifikasi kegiatan berdasarkan jenisnya, manajemen ruangan dan fasilitas, serta fleksibilitas dalam menentukan jadwal. Pengguna dapat dengan mudah melihat informasi tentang kegiatan yang akan datang, mengecek ketersediaan ruangan, dan melakukan reservasi secara online. Diharapkan bahwa Sistem Penjadwalan Kegiatan yang dibangun dapat meningkatkan efisiensi pengelolaan kegiatan di UTIPD Universitas Islam Negeri Antasari Banjarmasin, mengurangi kerumitan dalam penjadwalan, dan memastikan penggunaan sumber daya yang optimal. Sistem penjadwalan yang dibuat juga memberikan kemudahan akses bagi pengguna untuk mengakses informasi dan berinteraksi dengan jadwal kegiatan Universitas.