Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

SOSIALISASI ANTI BULLYING SEBAGAI UPAYA PENCEGAHAN TINDAK KEKERASAN PADA PESERTA DIDIK DI SDN 15 MESUJI TIMUR UNTUK MENCIPTAKAN LINGKUNGAN BELAJAR YANG AMAN DAN NYAMAN Angga Natalia; Faiz Alfarizki; Intan Ayu Mitari; M. Adiatma Widada; Mesti Handayani; Nurhidayah; Nurul Kholiqoh; Resti Mutiara Wijayani; Riki Hernanda
Jurnal Media Akademik (JMA) Vol. 2 No. 9 (2024): JURNAL MEDIA AKADEMIK Edisi September
Publisher : PT. Media Akademik Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62281/v2i9.758

Abstract

Program Pengabdian kepada Masyarakat dalam bentuk sosialisasi ini dilaksanakan atas dasar kerja sama mahasiswa KKN UIN Raden Intan Lampung dengan pihak SDN 15 Mesuji Timur untuk memberikan sosialisasi kepada peserta didik mengenai bahaya dan pencegahan bullying. Metode yang digunakan ialah dengan mensosialisasikan kepada peserta didik yang berjumlah 159 orang, dan diselenggarakan di lingkungan sekolah. Tujuan pengabdian ini adalah untuk mengedukasi peserta didik di SDN 15 Mesuji Timur tentang bahaya bullying, serta cara mencegah dan menanganinya. Demi mendukung keberhasilan program, dilakukan pendekatan dengan permainan edukatif yang memfasilitasi pemahaman siswa tentang empati dan sikap toleransi antar sesama. Hasilnya, peserta didik mulai memahami dampak buruk bullying dan menunjukkan perubahan sikap dalam menciptakan lingkungan belajar yang lebih aman dan nyaman, serta mulai mengadopsi perilaku yang lebih positif dalam interaksi sehari-hari di sekolah dari kegiatan ini juga menunjukkan adanya peningkatan kesadaran siswa akan pentingnya menjaga lingkungan sekolah yang aman dan nyaman.