Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Dampak Profitabilitas, Leverage Dan Disiplin Wajib Pajak Terhadap Tax Avoidance Pada Perusahaan PULP Dan Kertas Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Tahun 2014-2019 Agraningsih, Nur
Jurnal Ilmiah Mahasiswa Ekonomi dan Bisnis [JIMEIS] Vol 3, No 4 (2023)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Industri pulp dan kertas adalah industri yang mengolah kayu sebagai bahan dasar untuk memproduksi pulp, kertas, papan dan produk berbasis selulosa lainnya. Pada beberapa perusahaan pulp dan kertas di Bursa Efek Indonesia mengalami penurunan pada laba bersih dan kenaikan pada total hutang sehingga diduga tidak berpotensi menciptakan nilai tambah pada perusahaan. Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh profitabilitas, leverage, dan kepatuhan wajib pajak terhadap tax avoidance perusahaan pulp dan kertas yang terdaftar di bursa efek Indonesia. Dimana tax avoidance merupakan salah satu cara perusahaan dalam mengelola beban pajaknya secara legal. Penelitian ini difokuskan pada perusahaan manufaktur yang bergerak di bidang pulp dan kertas yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) periode 2014- 2019. Jenis penelitian yang dilakukan dalam penelitian ini adalah penelitian asosiatif dengan pendekatan kuantitatif. Populasi dalam penelitian sebanyak 9 perusahaan. Teknik pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini yaitu teknik purpose sampling dengan jumlah pengamatan sebanyak 7 sampel penelitian. Teknik analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi linear berganda. Hasil analisis menunjukkan bahwa profitabilitas dan leverage akan menyebabkan meningkatnya tax avoidance. Sedangkan kepatuhan wajib pajak tidak berpengaruh terhadap tax avoidance. Hal ini berarti bahwa semakin tinggi kepatuhan wajib pajak tidak akan berpengaruh terhadap meningkatnya tax avoidance.