Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : MAHESA : Malahayati Health Student Journal

Analisis Faktor yang Mempengaruhi Kejadian Bendungan ASI Pada Ibu Postpartum di wilayah Kerja Puskesmas Kecamatan Taman Sari Jakarta Ulfah, Nurma Amalia; Galaupa, Resi
MAHESA : Malahayati Health Student Journal Vol 5, No 3 (2025): Volume 5 Nomor 3 (2025)
Publisher : Universitas Malahayati

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33024/mahesa.v5i3.16847

Abstract

ABSTRACT At the beginning of the postpartum period, if the baby does not breastfeed well and the breast glands are not emptied completely, this can cause breast milk dams. Symptoms of breast milk dams include a feeling of heat, hardness and pain in the breasts. Flat nipples can also make it difficult for babies to breastfeed. In addition, sometimes narrowing of the lactiferous duct can occur due to enlargement of veins and lymph vessels. To analyze the factors that influence the incidence of breast milk dams in post partum mothers at the Taman Sari District Health Center. Research Method: quantitative descriptive research with a cross sectional study approach, the sample in this study was 30 people, chi square statistical analysis test. There is an influence of knowledge (p=0.030), breastfeeding position (p=0.017), frequency of breastfeeding (p=0.007), and nipple shape (0.045) on the incidence of breast milk dams in the Taman Sari District Health Center, Jakarta. Research results This can be used as a source of information to understand factors that can increase the risk of breast milk dams, such as knowledge about breast care, frequency of breastfeeding, nipple condition, and inappropriate breastfeeding techniques. Keywords: Knowledge, Breastfeeding Position, Frequency of Breastfeeding, Nipple Shape, Breast Milk Dam  ABSTRAK Pada awal masa nifas, jika bayi tidak menyusu dengan baik dan kelenjar payudara tidak dikosongkan sepenuhnya, hal ini bisa menyebabkan bendungan ASI. Gejala bendungan ASI meliputi perasaan panas, keras, dan nyeri pada payudara. Puting susu yang datar juga dapat menyulitkan bayi dalam menyusu. Selain itu, terkadang penyempitan duktus laktiferus dapat terjadi akibat pembesaran vena dan pembuluh limfe. Untuk menganalisis faktor - faktor yang mempengaruhi kejadian bendungan ASI pada ibu post partum di Puskesmas Kecamatan Taman Sari. jenis penelitian deskriptif kuantitatif dengan pendekatan cross sectional study, sampel pada penelitian ini berjumlah 30 orang, uji analisis statistik chi square. Terdapat pengaruh pengetahuan (p=0.030), posisi menyusui (p=0.017), frekuensi menyusui (p=0.007), dan bentuk putting (0.045) terhadap kejadian bendungan ASI di Puskesmas Kecamatan Taman Sari Jakarta. Hasil penelitian ini dapat digunakan sebagai sumber informasi untuk memahami faktor-faktor yang dapat meningkatkan risiko bendungan ASI, seperti pengetahuan tentang perawatan payudara, frekuensi menyusui, kondisi puting susu, serta teknik menyusui yang tidak tepat. Kata Kunci: Pengetahuan, Posisi Menyusui, Frekuensi Menyusui, Bentu Putting, Bendungan ASI