Irvandani, Aditya
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

SISTEM REKOMENDASI PEMILIHAN FOTOGRAFER DENGAN METODE HAVERSINE DAN TF-IDF DI MALANG RAYA Irvandani, Aditya; Auliasari, Karina; Primaswara Prasetya, Renaldi
JATI (Jurnal Mahasiswa Teknik Informatika) Vol. 4 No. 1 (2020): JATI Vol. 4 No. 1
Publisher : Institut Teknologi Nasional Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36040/jati.v4i1.2330

Abstract

Foto merupakan suatu media pada era seperti sekarang ini untuk mengabadikan setiap momen. Acara ulang tahun, acara pernikahan maupun acara wisuda sekalipun selalu tidak luput dari kegiatan berfoto. Namun untuk mendapatkan hasil yang bagus, kita terkadang harus membayar para fotografer yang terkenal dan setidaknya selalu sudah memiliki instansi yang memperkerjakannya. Disinilah fotografer freelance atau fotografer yang tidak memiliki keterkaitan dengan instansi bisa memberikan solusi yang prakis. Sejatinya para masyarakat awam tidak selalu memiliki relasi yang bisa menjadi fotografer untuk mendokumentasikan mereka, seperti halnya juga fotografer freelance yang tidak memiliki lahan untuk memasarkan jasa mereka. Penelitian ini bertujuan untuk mengatasi masalah dari sisi pencari jasa (client) dan fotografer dengan membuat system rekomendasi pencarian fotografer freelance yang memiliki fitur menampilkan daftar fotografer berdasarkan tempat terdekat dan spesifikasi foto yang dimilikinya seperti foto pernikahan, wisuda, produk, ulang tahun. Metode Haversine ini digunakan untuk mencari jarak dari titik pencari jasa dan tempat tinggal fotografer. Serta penggunaan metode TF-IDF (Term Frequency - Inverse Document Frequency) sebagai pencari spesifikasi dari fotografer sesuai dengan keyword yang ada di profile pencari jasa.