Alif Fauzan, Ahmad
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PEMBUATAN APLIKASI POINT OF SALES BERBASIS ANDROID MENGGUNAKAN METODE GOAL DIRECTED DESIGN UNTUK MENINGKATKAN LAYANAN RUMAH MAKAN Alif Fauzan, Ahmad; Taufiq Subagio, Ridho; Suwandi, Suwandi
JATI (Jurnal Mahasiswa Teknik Informatika) Vol. 8 No. 5 (2024): JATI Vol. 8 No. 5
Publisher : Institut Teknologi Nasional Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36040/jati.v8i5.10929

Abstract

Dalam era digital, penerapan teknologi komputer sangat penting untuk meningkatkan efisiensi dan akurasi proses penjualan. Empal Gentong Mang Medi masih menggunakan pencatatan manual, yang kurang efisien dan rentan terhadap kesalahan. Penelitian ini bertujuan membangun aplikasi Point of Sales (PoS) menggunakan metode Goal Directed Design untuk membantu proses penjualan di Empal Gentong Mang Medi. Aplikasi ini akan menyediakan fitur pencetakan nota penjualan otomatis dan digitalisasi laporan penjualan. Aplikasi terdiri dari dua bagian utama, yaitu Backend dan Frontend. Backend, yang digunakan oleh Pengelola dengan Framework Laravel dan bahasa pemrograman PHP, berfungsi mengelola data master user dan kategori menu. Frontend, yang digunakan oleh Kasir dengan Framework Flutter dan bahasa pemrograman Dart, berfungsi mengelola transaksi penjualan. Hasil penelitian ini adalah perangkat lunak berbasis website untuk Backend dan berbasis Android untuk Frontend. Aplikasi untuk Kasir dibuat dalam bentuk Android karena dapat memaksimalkan mobilitas bagi Kasir serta dapat melakukan transaksi dalam kondisi offline atau tidak terhubung ke jaringan internet. Pengujian prototype pada role Pengelola diperoleh angka 84% untuk Usability Testing menggunakan tools Maze dan pada role Kasir diperoleh angka 97% yang menunjukkan bahwa aplikasi yang dibuat mudah digunakan dan sudah sesuai dengan kebutuhan pengguna. Pengujian menggunakan Blackbox juga menunjukkan bahwa fungsionalitas aplikasi yang dibuat sudah sesuai dengan yang diharapkan.