Santi , Tahara Dilla
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Faktor-Faktor yang Berhubungan dengan Kesulitan Berhenti Merokok pada Mahasiswa di Lingkungan Kampus Universitas Muhammadiyah Aceh Wartini, Sari; Santi , Tahara Dilla; Arifin, Vera Nazhira
Jurnal Penelitian Inovatif Vol 4 No 3 (2024): JUPIN Agustus 2024
Publisher : CV Firmos

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54082/jupin.593

Abstract

Menurut Kemenkes tahun 2014 jumlah kematian di Indonesia yang disebabkan oleh penyakit yang timbul karena pola konsumsi rokok sebanyak 12,7% dan Aceh merupakan provinsi dengan prevalensi perokok terbanyak di Indonesia yang terdiri dari perokok aktif sebanyak 25,0%, sedangkan prevalensi perokok aktif mahasiswa Unmuha sebanyak 75% pada tahun 2007. Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan desain Cross-sectional. Dilaksanakan 05- 09 Januari Tahun 2024. Populasi seluruh mahasiswa laki-laki Unmuha tahun 2023 sebanyak 3.398 mahasiswa aktif Tahun 2023. Desain sampel menggunakan teknik accidental sampling dengan jumlah sebanyak 97 responden. Analisis data menggunakan uji chi-square dengan Stata 15 meliputi univariat dan bivariat. Hasil penelitian univariat menunjukkan kesulitan berhenti merokok sebesar 47,42%, sikap negatif sebesar 38,14%, lama merokok > 5 Tahun sebesar 35,05%, tingkat kecanduan berat sebesar 52,58%, pengetahuan kurang baik sebesar 11,34% dan pengaruh teman sebaya kearah negatif sebesar 64,95%. Hasil uji bivariat ada hubungan sikap (p-value: 0,001), lama merokok (p-value: 0,001), tingkat kecanduan (p-value: 0,018), pengetahuan (p-value: 0,002) dan pengaruh teman sebaya (p-value: 0,001) terhadap kesulitan berhenti merokok pada mahasiswa di Lingkungan Kampus Universitas Muhammadiyah Aceh. Sikap dan teman sebaya adalah faktor paling dominan berhubungan dengan kesulitan berhenti merokok pada mahasiswa di Lingkungan Kampus Universitas Muhammadiyah Aceh.