Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pelaksanaan ekstrakurikuler pramuka di sekolah menengah kejuruan Karneli, Yuni Novia; Santoso, Yulianto
Journal of Educational Administration and Leadership Vol 4 No 4 (2024): Vol 4 Issue 4 (2024)
Publisher : Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/jeal.v4i4.483

Abstract

Dalam dunia pendidikan, tidak hanya menyediakan pendidikan formal saja namun didalamnya juga terdapat pendidikan non formal yang pelaksanaannya diluar jam pelajaran sekolah salah satunya yaitu ekstrakurikuler pramuka. Artikel ini bertujuan untuk menjelaskan hasil penelitian tentang persepsii siswa terhadap pelaksanaan ekstrakurikuler pramuka di SMK N 1 Ampek Nagari. Hasil penelitian ini dapat dilihat dari beberapa aspek yaitu: aspek minat, aspek motivasi, aspek sikap, aspek perhatian, aspek apresiasi, aspek harapan. Penelitian ini termasuk dalam jenis penelitian Deskriptif Kuantitatif dengan populasi sebanyak 196 orang siswa di SMK N 1 Ampek Nagari. Penarikan sampel pada penelitian ini menggunakan teknik Proportionate Stratified Random Sampling. Adapun pengumpulan datanya menggunakan angket skala likert yang telah di uji validitas dan reliabilitasnya. Dengan hasil uji coba validitas didapatkan 51 butir valid dan 3 butir tidak valid serta hasil uji coba reliabilitas r Hitung = 0,980 sedangkan r tabel dengan taraf signifikan 5% dengan N = 20 adalah 0,444. Jadi r Hitung > r tabel untuk Persepsi Siswa terhadap Pelaksanaan Ekstrakurikuler Pramuka yaitu (0,980 > 0,444) penelitian Reliabel. Setelah itu, data penelitian dianalisis menggunakan rumus mean (rata-rata). Hasil penelitian menunjukkan persepsi Siswa Terhadap Pelaksanaan Ekstrakurikuler Pramuka di SMK N 1 Ampek Nagari dilihat dari aspek minat dikategorikan baik, dari aspek sikap dikategori baik, dari aspek motivasi dikategorikan cukup baik, dari aspek perhatian dikategorikan cukup baik, dari aspek apresiasi dikategorikan baik, dari aspek harapan dikategorikan baik. Sehingga secara keseluruhan hasil pengelolaan data mengenai persepsi siswa terhadap pelaksanaan ekstrakurikuler pramuka di SMK N 1 Ampek Nagari adalah 3,6 dikategorikan baik.