Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

PENGEMBANGAN SISTEM APLIKASI BERBASIS JAVA NETBEANS DAN MYSQL PADA APOTEK JAYA Nauval Abrari, Muhammad Fauzi; Juliani, Mifta Reski; Arni , Sitti
Jurnal Rekayasa Sistem Informasi dan Teknologi Vol. 2 No. 4 (2025): Mei
Publisher : Yayasan Nuraini Ibrahim Mandiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.70248/jrsit.v2i4.2256

Abstract

Penggunaan teknologi informasi dalam sektor kesehatan sangat penting untuk meningkatkan efisiensi dan akurasi layanan, khususnya dalam pengelolaan data apotek. Penelitian ini bertujuan untuk merancang dan mengembangkan sistem informasi apotek berbasis desktop menggunakan Java NetBeans dan MySQL, dengan studi kasus pada Apotek Jaya. Permasalahan utama yang diidentifikasi adalah proses pencatatan data secara manual yang menyebabkan pencarian obat menjadi lambat, sering terjadi kesalahan harga, serta sulitnya memperoleh informasi stok secara real-time. Metode pengembangan yang digunakan adalah model waterfall, meliputi analisis kebutuhan, perancangan, implementasi, pengujian, dan pemeliharaan sistem. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sistem yang dikembangkan mampu mengurangi waktu pencarian obat hingga 66%, meningkatkan akurasi pencatatan stok dari 72% menjadi 98%, serta mempercepat proses transaksi penjualan dan pembelian. Selain itu, sistem ini mempermudah pembuatan laporan keuangan dan stok secara otomatis, sehingga mendukung pengambilan keputusan yang lebih cepat dan tepat. Dengan demikian, pengembangan sistem informasi ini dapat menjadi solusi praktis bagi apotek yang belum terdigitalisasi dan dapat dijadikan model untuk pengembangan sistem serupa di masa mendatang.
ANALISIS KINERJA WEBSITE PT. TELKOM AKSES MENGGUNAKAN GTMETRIX) Halim, Muh. Faisal; Yasin, Muh. Rizqie Nur; Arni , Sitti
Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran Vol. 7 No. 3 (2024): Volume 7 No 3 Tahun 2024
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jrpp.v7i3.29304

Abstract

Analisis kinerja situs web Telkom Akses menunjukkan bahwa ada beberapa fitur yang perlu diperbaiki agar pengalaman pengguna lebih baik. Website ini mendapatkan skor grade F dengan performances score 54% dan structure score 40%. Di samping itu, perlu dipertimbangkan juga evaluasi dari web vitals, yang mencakup waktu pemuatan konten terbesar sebesar 7.3 detik, waktu penahanan total sebesar 111 milidetik, dan pergeseran tata letak kumulatif sebesar 0.. Masalah utama evaluasi durasi loading time yang lambat, yang menunjukkan kualitas yang kurang memuaskan, menjadi fokus evaluasi menggunakan GTMetrix. Dengan hasil analisis ini, upaya lebih lanjut diperlukan untuk meningkatkan kinerja dan memastikan pengalaman pengguna yang optimal. Kondisi ini dapat menyebabkan pengguna kurang tertarik untuk mengunjungi situs web Telkom Akses. Oleh karena itu, perbaikan besar-besaran diperlukan untuk meningkatkan tampilan dan kinerja situs web, memenuhi standar kualitas, dan menarik pengunjung lebih banyak..