Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

NILAI-NILAI KEARIFAN LOKAL TRADISI PACU JALUR DALAM MEMBENTUK KARAKTER KERJA KERAS SISWA KELAS IV A SDN 004 MUARO SENTAJO Febrianti, Lestari; Dafit, Febrina
Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran Vol. 7 No. 3 (2024): Vol. 7 No. 3 (2024): Volume 7 No 3 Tahun 2024 (Special Issue)
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jrpp.v7i3.31534

Abstract

Artikel ini ditulis menggunakan metode naratif. Jenis penelitian yang digunakan menggunakan penelitian kualitatif. Penelitian dilakukan untuk mengetahui nilai-nilai kearifan lokal tradisi pacu jalur dalam membentuk karakter kerja keras siswa kelas IV A SDN 004 Muaro Sentajo. Jenis penelitian yang diterapkan adalah kualitatif dengan metode naratif. Penelitian ini akan dilaksanakan di SDN 004 Muaro Sentajo yang beralamat di Desa Muaro Sentajo, Kecamatan Sentajo Raya, Kabupaten Kuantan Singingi. Pengumpulan data menggunakan metode wawancara, observasi, dan dokumentasi. Data yang terhimpun dianalisis melalui tiga tahapan, yaitu reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan serta verifikasi. Penyajian Data terdiri dari data primer dan data sekunder. Teknik dan instrumen pengumpulan data terdiri dari observasi, wawancara, dan dokumentasi. Keabsahan data terdiri dari triangulasi sumber, triangulasi teknik, dan triangulasi waktu. Teknik analisis data terdiri dari pengumpulan data, reduksi, penyajian data, kesimpulan dan verifikasi. Menerapkan nilai-nilai kearifan lokal dalam suatu pembelajaran dapat memperbaiki kualitas pendidikan, moralitas masyarakat, dan efektivitas proses belajar mengajar di sekolah. Hal ini bertujuan untuk mengembangkan karakter dan sikap positif pada setiap siswa sehingga mereka menjadi individu yang berakhlak baik. Dengan mengintegrasikan nilai-nilai kearifan lokal, siswa tidak hanya mengalami pertumbuhan intelektual, tetapi juga aspek emosional dan spiritualnya. Nilai kearifan lokal dari pacu jalur tersebut ialah, Gotong royong, religius, disiplin, tanggung jawab, persatuan, bersahabat, Kerja keras, dan sportifitas. Dari nilai-nilai kearifan lokal tersebut karakter yang akan tampak sekali ditonjolkan ialah nilai karakter kerja keras.