Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Model Pengembangan Dan Kesuksesan Karir Perempuan Tenaga Pendidik Di Fakultas Ilmu Sosial Dan Ilmu Politik Universitas Pattimura Patty, Louise Angel Agustin; Ohoiwutun, Stanislaus Kosta; Pattimukay, Hengky Virgo R.
EDU SOCIATA ( JURNAL PENDIDIKAN SOSIOLOGI ) Vol 7 No 1 (2024): Edu Sociata : Jurnal Pendidikan Sosiologi
Publisher : EDU SOCIATA ( JURNAL PENDIDIKAN SOSIOLOGI )

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33627/es.v7i1.1965

Abstract

“Model Pengembangan dan Kesuksesan Karir Perempuan Tenaga Pendidik di Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Pattimura”. Pentingnya model pengembangan dan kesuksesan karir perempuan tenaga pendidik. Karena itu, masalah penelitian dirumuskan : "Yang sampai saat ini pengembangan yang dilakukan untuk mencapai kesuksesan karir perempuan tenaga pendidik di Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Pattimura masih jauh dari tujuan yang diharapkan dan belum dapat memberikan kontribusi yang berpengaruh atau berdampak bagi kinerja pendidikan di Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Pattimura." Dengan menggunakan pendekatan konsep teori Cardoso (Sunyoto, 2019:138) dan Rivai (2018:44-145), ada beberapa indikator pengembangan karir, yaitu pendidikan dan pelatihan, promosi, prestasi kerja, eksposur, jaringan kerja, dan peluang untuk berkembang. Di sisi lain, metode Abele & Spurk (2009a,b) yang menekankan pada faktor-faktor seperti gaji, peningkatan pendapatan, status, promosi, dan capaian tambahan, adalah lebih baik. Selain itu, berkonsentrasi pada faktor-faktor yang mempengaruhi kesuksesan karir, seperti dukungan atasan, motivasi, human capital, dan kepribadian (Muafi dan Effendi, 2009:41). Selain itu, tidak terlepas dari fokus pada kinerja pendidikan sebagai hasil dari orientasi pengembangan. Analisis dilakukan dengan menggunakan Partial Least Square (PLS), dan sampelnya terdiri dari 48 individu. Hasil analisis menunjukkan bahwa model pengembangan karir perempuan tenaga pendidik tidak berkontribusi positif atau signifikan terhadap kinerja pendidikan, begitu pula kesuksesan karir perempuan tenaga pendidik. Namun, faktor-faktor pengaruh karir perempuan tenaga pendidik berkontribusi positif dan signifikan terhadap kinerja pendidikan, tetapi faktor-faktor pengaruh karir perempuan tenaga pendidik tidak.