Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah terdapat pengaruh model pembelajaran Problem Solving terhadap keterampilan berpikir kritis siswa kelas X SMK Swasta Az Zahra Sonomartani Tahun Pembelajaran 2019/2020. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif dengan metode true exsperimental design. Lokasi penelitian dilakukan di SMK Swasta Az Zahra Sonomartani. Populasi pada penelitian ini semua peserta didik kelas X yang berjumlah 99 orang dengan sampel yang berjumlah 33 orang yang diambil dengan cara di rendom. Populasi selanjutnya dipilih 2 kelas untuk menentukan mana kelas ekperimen dan kelas kontrol. Kelas X Bisnis Manajemen sebagai kelas Eksperimen yang dibelajarkan dengan menggunakan model pembelajaran Problem Solving dan kelas X Teknik Komputer dan Jaringan sebagai kelas Kontrol yang dibelajarkan dengan menggunakan model pembelajaran konvensional. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini dengan menggunakan tes dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah Uji-t. Hasil tes menunjukkan nilai rata-rata dari dari 33 peserta didik pada kelas eksperimen yaitu 73,42 dengan standar deviasi 3,182 dan pada kelas kontrol dari 30 peserta didik nilai rata-rata sebesar 71,45 dengan standar deviasi 3,051. Berdasrakan hasil pengujian hipotesis yang menggunakan independen t-test dihitung dengan menggunakan IBM SPSS Stastics Versi 20 for windows diperoleh thitung > ttabel yaitu (2,566 > 1,671) sehingga dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh model pembelajaran Problem Solving terhadap keterampilan berpikir kritis siswa pada kelas X SMK Swasta Az Zahra Sonomartani Tahun Pembelajaran 2019/2020. Kata kunci : Problem Solving, Trigonometri Kemampuan Berpikir Kritis.