Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Persepsi Karyawan Generasi Z di Mars Learning Center terhadap Fleksibilitas Kerja Hybrid Masrur, Willy; Manafe, Leonard Adrie
YUME : Journal of Management Vol 7, No 2 (2024)
Publisher : Pascasarjana STIE Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/yum.v7i2.6956

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi persepsi karyawan Generasi Z di Mars Learning Center terkait model kerja hybrid yang telah diterapkan. Metode kualitatif digunakan dengan teknik wawancara mendalam terhadap 5 karyawan Generasi Z. Hasil penelitian menunjukkan bahwa karyawan Generasi Z memandang positif terkait fleksibilitas yang diterapkan dengan model kerja hybrid, di mana mereka merasa memiliki fleksibilitas dalam mengelola keseimbangan antara pekerjaan dan kehidupan pribadi. Fleksibilitas dalam hal pengaturan waktu kerja dan kemungkinan untuk bekerja dari rumah memaksimalkan motivasi dan produktivitas mereka. Namun, beberapa responden mengungkapkan kekhawatiran terhadap potensi pengurangan interaksi dan komunikasi sosial dan kolaborasi langsung antar rekan kerja. Hasil penelitian ini merekomendasikan agar Mars Learning Center meningkatkan fasilitas dan kegiatan yang mendukung interaksi dan komunikasi sosial, serta mengadakan pelatihan pengelolaan waktu bagi seluruh karyawan untuk meningkatkan efektivitas model kerja hybrid yang telah diterapkan demi memaksimalkan pekerjaan. Kata Kunci: Generasi Z, Kerja Hybrid, Fleksibilitas Kerja