Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Ilmu Komputer

PEMBERDAYAAN PETUGAS REKAM MEDIS TENTANG PEMINJAMAN DAN PENGEMBALIAN BERKAS REKAM MEDIS DI KLINIK M Anugrahanti, Wisoedhanie Widi; Nur Aini, Nita Dwi
Jurnal Pengabdian Masyarakat Ilmu Komputer Vol. 1 No. 3 (2024): September
Publisher : Yayasan Nuraini Ibrahim Mandiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.70248/jpmik.v1i3.977

Abstract

Kegiatan pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk memperluas wawasan dan meningkatkan pemahaman petugas rekam medis Klinik M mengenai prosedur peminjaman dan pengembalian berkas rekam medis serta melengkapi dokumen standar operasional prosedur (SOP) terkait. Metode yang digunakan meliputi ceramah tanya jawab, demonstrasi, dan praktik langsung dalam penyusunan SOP. Kegiatan dilaksanakan dalam tiga pertemuan pada 21, 28 Mei 2024, dan 12 Juni 2024, dengan melibatkan tiga petugas rekam medis Klinik M. Hasil kegiatan menunjukkan peningkatan pengetahuan dan keterampilan petugas sebesar 47,28% serta tersedianya SOP untuk peminjaman dan pengembalian berkas rekam medis. Kendala yang dihadapi termasuk penjadwalan yang memadai untuk semua petugas dan proses legalisasi SOP yang sedang berlangsung. Komunikasi, koordinasi, dan dukungan fasilitas dari pimpinan klinik dan petugas rekam medis sangat mendukung kelancaran kegiatan ini. Simpulan, kegiatan pengabdian ini memberikan kontribusi positif terhadap peningkatan mutu layanan kesehatan Klinik M. Kata Kunci: Berkas Rekam Medis, Peminjaman, Pengembalian