Sofyan, Saiful
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pengaruh Kepemimpinan Situasional Terhadap Kinerja Pegawai Melalui Kompetensi Pada Kantor DPRK Aceh Tamiang Sofyan, Saiful; B, Mesra
Jesya (Jurnal Ekonomi dan Ekonomi Syariah) Vol 7 No 2 (2024): Artikel Periode Research Juli 2024
Publisher : LPPM Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Al-Washliyah Sibolga

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36778/jesya.v7i2.1593

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisi dan mengetahui pengaruh kepemimpinan situasional terhadap kinerja pegawai pada Kantor DPRK Aceh Tamiang sebagai. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif asosiatif kasual, dengan teknik sampel jenuh yang melibatkan seluruh populasi pegawai (N = 150). Data dikumpulkan melalui penyebaran kuesioner kepada seluruh pegawai pada semua divisi. Analisis data dilakukan menggunakan Structural Equation Modeling (SEM) berbasis Partial Least Square (PLS) dengan menggunakan software SmartPLS 3.0. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tidak terdapat pengaruh langsung yang signifikan antara kepemimpinan situasional dan kinerja pegawai. Namun, kepemimpinan situasional memiliki pengaruh signifikan terhadap peningkatan kompetensi pegawai. Selain itu, kompetensi pegawai memiliki pengaruh yang signifikan terhadap kinerja pegawai, hal ini menegaskan pentingnya investasi dalam pengembangan keterampilan dan pengetahuan pegawai untuk meningkatkan kinerja organisasi. Melalui analisis pengaruh tidak langsung, ditemukan bahwa kompetensi dapat mengintervensi hubungan antara kepemimpinan situasional dan kinerja pegawai. Ini mengindikasikan bahwa hubungan antara kepemimpinan situasional dan kinerja pegawai dapat dimediasi melalui peningkatan kompetensi pegawai. Kesimpulan ini memberikan wawasan yang penting tentang bagaimana pengembangan kompetensi dapat menjadi faktor mediator yang menghubungkan gaya kepemimpinan dengan kinerja pegawai di Kantor DPRK Aceh Tamiang