This Author published in this journals
All Journal JPI
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENDEKATAN EKSPLORATIF UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH MATEMATIS DAN MOTIVASI BELAJAR SISWA Novianti, Ersa; Isrok’atun, Isrok’atun; Kurniadi, Yedi
Jurnal Pena Ilmiah Vol 1, No 1 (2016)
Publisher : Jurnal Pena Ilmiah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23819/pi.v1i1.3046

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya kemampuan pemecahan masalah matematis siswa SD. Pendekatan yang dapat digunakan untuk mengatasi hal tersebut adalah pendekatan eksploratif, yang juga memiliki kecenderungan dalam meningkatkan motivasi belajar siswa. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui peningkatan kemampuan pemecahan masalah matematis dan motivasi belajar siswa. Metode penelitian yang digunakan yaitu eksperimen, dengan desain kelompok kontrol pretes-postes. Populasi dari penelitian ini yakni seluruh siswa kelas V SD di Kecamatan Cimalaka, dengan sampel siswa kelas V SDN Cimalaka II dan SDN Cilimbangan. Instrumen yang digunakan adalah tes kemampuan pemecahan masalah matematis, skala sikap motivasi belajar, lembar observasi kinerja guru dan aktivitas siswa, serta angket terbuka. Hasil penelitian menunjukkan bahwa peningkatan kemampuan pemecahan masalah matematis dan motivasi belajar siswa termasuk ke dalam kategori rendah. Peningkatan kemampuan pemecahan masalah matematis dan motivasi belajar siswa yang mendapatkan pembelajaran dengan menggunakan pendekatan eksploratif lebih baik daripada siswa yang mendapatkan pembelajaran secara konvensional.Kata kunci: Pendekatan eksploratif, pemecahan masalah matematis, motivasi belajar siswa