The book of Ta'lim Muta'allim by Imam Al-Zarnuji is one of the classical works that discusses the ethics and methods of learning for knowledge seekers. This study aims to identify and analyze the factors that cause ease of memorization as described in the book. The research method used is a literature study with an analytical descriptive approach to the text of Ta'lim Muta'allim. The results show that there are several main factors that support the ability to memorize, including sincere intentions, discipline in learning, a conducive environment, and support from teachers and peers. In addition, the learning methods recommended by Imam Al-Zarnuji such as repetition, deep understanding, and practical application also play an important role in improving memorization ability. This research is expected to contribute to the development of effective learning methods in the context of Islamic education. Abstrak Kitab Ta'lim Muta'allim karya Imam Al-Zarnuji merupakan salah satu karya klasik yang membahas tentang etika dan metode belajar bagi para penuntut ilmu. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi dan menganalisis faktor-faktor yang menyebabkan kemudahan menghafal sebagaimana dijelaskan dalam kitab tersebut. Metode penelitian yang digunakan adalah studi literatur dengan pendekatan deskriptif analitis terhadap teks kitab Ta'lim Muta'allim. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat beberapa faktor utama yang mendukung kemampuan menghafal, di antaranya adalah niat yang ikhlas, kedisiplinan dalam belajar, lingkungan yang kondusif, serta dukungan dari guru dan teman sejawat. Selain itu, metode pembelajaran yang direkomendasikan oleh Imam Al-Zarnuji seperti pengulangan, pemahaman yang mendalam, dan aplikasi praktis juga memainkan peran penting dalam meningkatkan kemampuan menghafal. Penelitian ini diharapkan dapat memberikan kontribusi bagi pengembangan metode pembelajaran yang efektif dalam konteks pendidikan Islam.