Kegiatan ini bertujuan untuk mensosialisasikan kepada siswa-siswi SMP Islam Hidayatul Mubtadiin tentang bahaya pernikahan dini dengan harapan dapat menurunkan angka pernikahan dini khususnya di Desa Patokpicis, Kecamatan Wajak, Kabupaten Malang. Sasaran dalam kegiatan sosialiasi ini adalah siswa-siswi SMP Islam Hidayatul Mubtadiin. Program kerja ini terlaksana sebagai salah satu bentuk kepedulian mahasiswa KSM-T Unisma kepada Desa Patokpicis. Hasil yang dicapai ialah dapat menginformasikan kepada siswa-siswi SMP Islam Hidayatul Mubtadiin tentang resiko pernikahan dini.