Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

IMPLEMENTASI KURIKULUM MERDEKA PADA DAERAH 3T DAN KENDALA GURU DALAM PENERAPANNYA Indah Permatasari Lase
JURNAL EDUCATION AND DEVELOPMENT Vol 12 No 3 (2024): Vol 12 No 3 September 2024
Publisher : Institut Pendidikan Tapanuli Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37081/ed.v12i3.6547

Abstract

Sistem pendidikan nasional dalam suatu sistem pendidikan kurikulum yang sifatnya dinamis serta harus selalu dilakukan perubahan dan pengembangan, agar dapat mengikuti perkembangan dan tantangan zaman. Meskipun demikian, perubahan dan pengembanganya harus dilakukan secara sistematis, terarah, tidak asal berubah. Perkembangan kurikulum dalam dunia pendidikan di Indonesia melahirkan adanya kurikulum baru bertajuk kurikulum Merdeka Belajar. Program merdeka belajar sejatinya merupakan bentuk penyederhanaan dari berbagai aspek penyederhanaan. Penelitian ini difokuskan pada implementasi kurikulum di daerah 3T dan kendala guru dalam penerapannya pada aspek perencanaan, pelaksanaan, dan kegiatan evaluasi. Penelitian dimaksudkan untuk memperoleh gambaran mengenai implementasi kurikulum merdeka pada daerah 3T dan hal apa saja yang menjadi kendala guru dalam penerapannya. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini ialah metode deskriptif kualitatif, Data yang dikumpulkan didasarkan pada wawancara dan tinjauan literatur dari jurnal-jurnal yang membahas kurikulum merdeka.