Nia Islamiah
S2 Manajemen Pendidikan, Universitas Negeri Surabaya

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENGUATAN KOMPETENSI PENGAWAS DAN KEPALA SEKOLAH MELALUI WORKSHOP PENGEMBANGAN INSTRUMEN SUPERVISI AKADEMIK SEKOLAH PENGGERAK Nunuk Hariyati; Amrozi Khamidi; Muhamad Sholeh; Nia Islamiah; Indah Nur Faizah
JMM (Jurnal Masyarakat Mandiri) Vol 8, No 2 (2024): April
Publisher : Universitas Muhammadiyah Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31764/jmm.v8i2.22183

Abstract

Abstrak: Pelatihan pengembangan instrumen supervisi sekolah penggerak merupakan langkah strategis yang dilaksanakan dalam mengatasi permasalahan yang dihadapi Pengawas dan Kepala Sekolah atas permasalahan rendahnya kompetensi dalam melaksanakan supervisi di sekolah penggerak. Terutama dikarenakan belum adanya pedoman secara khusus yang diberikan pemerintah dalam mendukung Pengawas dan Kepala Sekolah dalam melaksanakan supervisi di sekolah penggerak. Sehingga kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini dilaksanakan dengan tujuan meningkatkan kompetensi Pengawas dan Kepala Sekolah dalam menyusun instrumen supervisi dengan konteks sekolah penggerak. Peserta dari kegiatan ini adalah para Pengawas dan Kepala Sekolah Penggerak tingkat SMP di Kabupaten Lamongan yang berjumlah 15 orang. Metode kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini adalah dengan pelatihan yang mengelaborasikan antara peningkatan wawasan melalui metode ceramah dan peningkatan keterampilan melalui praktik dan diskusi 2 arah. Kegiatan yang diselenggarakan secara hybrid yakni melalui aplikasi Google Meet dan luring yang bertempat di Dinas Pendidikan Kabupaten Lamongan. Pelaksanaan evaluasi dari kegiatan ini adalah dengan pre-test post-test dan evaluasi kegiatan PKM yang disajikan dalam bentuk Google Form. Capaian dari pelaksanaan kegiatan ini adalah (1) meningkatnya kompetensi Pengawas dan Kepala Sekolah tentang ruang lingkup supervisi sekolah penggerak yaitu dengan persentase peningkatan dari 53% menjadi 67% dengan kategori “memahami”. (2) meningkatnya keterampilan pengawas dan kepala sekolah dalam mengembangkan instrumen supervisi sekolah penggerak yang ditunjukkan dengan luaran berupa instrumen supervisi sekolah penggerak bagi pengawas dan kepala sekolah beserta rubrik penilaiannya.Abstract: Training to develop supervision instruments for Sekolah Penggerak is a strategic step taken to overcome the problems faced by Supervisors and Principals regarding the problem of low competence in carrying out supervision in Sekolah Penggerak. This is because there are no specific guidelines provided by the government to support supervisors and principals in carrying out supervision in Sekolah Penggerak. So this community service activity is carried out to increase the competence of Supervisors and Principals in preparing supervision instruments in the context of Sekolah Penggerak. Participants in this activity were 15 supervisors and principals of the middle school level in Lamongan Regency. The method of this community service activity is through training which elaborates between increasing insight through the lecture method and improving skills through practice and 2-way discussions. Activities are held in a hybrid, online and offline at the Lamongan Regency Education Office. The evaluation of this activity is using a pre-test, post-test and evaluation of PKM activities which are presented in the Google Form. The achievements of implementing this activity are (1) increasing the competence of Supervisors and Principals regarding the scope of supervision of Sekolah Penggerak with an increase in percentage from 53% to 67% in the "understanding" category. (2) increasing the skills of supervisors and school principals in developing supervision instruments as demonstrated by the output in the form of supervision instruments for supervisors and school principals with assessment rubrics.