Sokhibi, Akh.
Proceeding SENDI_U

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PERANCANGAN KURSI ERGONOMIS UNTUK MENGURANGI KELUHAN PEMBATIK PADA UKM BATIK ALFA SHOOFA KUDUS Sokhibi, Akh.; Sugiharto, Wibowo Harry
Proceeding SENDI_U 2018: SEMINAR NASIONAL MULTI DISIPLIN ILMU DAN CALL FOR PAPERS
Publisher : Proceeding SENDI_U

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (247.149 KB)

Abstract

Kudus adalah kota yang berada dalam wilayah Provinsi Jawa Tengah yang memiliki 12.881 unit usaha. Jumlah unit usaha tersebut terdiri dari kelompok industri skala besar, sedang maupun kelompok industri kecil atau UMKM .(Kudus Dalam Angka 2017). Salah satu industri kecil yang bermuatan budaya lokal kabupaten Kudus adalah batik. Batik kudus merupakan batik klasik alusan yang masih dibuat dengan cara tradisional. Proses membatik dimulai dari pembuatan pola pada kain, pencantingan atau menulis batik, pewarnaan. Pada prosespencantingan ini, fasilitas kerja yang berupa tempat duduk pembatik tidak memperhatikan aspek ergonomic. Dimana pembatik duduk pada kursi dingklik atau kursi kecil seadanya, sehingga hal ini dapat berdampak padakelelahan pembatik. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah menggunakan pedoman pengukuran ergonomik data antropometri pembatik. Data antropometri yang diukur yaitu lebar pinggul (LP), tinggi popliteal (TPO), Panjang Popliteal (PP), Tinggi Bahu Duduk (TBD) dan Tinggi Siku Duduk (TSD) pembatik. Kemudian Data antropometri ini diolah dengan dilakukan uji distribusi normal, uji keseragaman data dan uji kecukupan data nya. Perhitunganpersentile data antropometri yang telah diolah akan digunakan .menentukan ukuran kursi ergonomis yang akan dibuat. Sedangkan untuk menentukan keluhan yang dirasakan pembatik, digunakan kuisioner. Hasil dari penelitian ini adalah kursi ergonomis dengan ukuran 42,81 cm untuk lebar alas kursi, 30,62 cm untuk tinggi kursi, 43,46 untuk panjang alas kursi sebesar, 50,96 cm untuk tinggi sandaran kursi, dan 21,52 cm untuk tinggi sandaran siku. sedangkan untuk keluhan yang dirasakan pembatik terjadi penurunan keluhan setelahdiaplikasikannya kursi ergonomis tersebut.