Putri Nur Kaimuddin
Pendidikan Profesi Guru Prajabatan Kimia Universitas Negeri Makassar

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Optimisasi Pencapaian Pembelajaran Kimia melalui Pendekatan Teaching at the Right Level dan Metode Tutor Sebaya Putri Nur Kaimuddin; Jusniar Jusniar; Rahmawati M.
JURNAL PEMIKIRAN DAN PENGEMBANGAN PEMBELAJARAN Vol. 5 No. 3 (2023): JURNAL PEMIKIRAN DAN PENGEMBANGAN PEMBELAJARAN (JP-3)
Publisher : RAYHAN INTERMEDIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31970/pendidikan.v5i3.763

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar kimia pada materi hidrokarbon melalui penerapan model Discovery Learning dengan pendekatan TaRL dan metode tutor sebaya. Metode penelitian yang diterapkan adalah penelitian tindakan kelas dengan 2 siklus yang masing-masing siklus terdiri dari 2 kali pertemuan, dan subjek penelitiannya adalah 37 orang peserta didik kelas XI IPA 1 SMA Negeri 4 Gowa. Variabel penelitian ini adalah hasil belajar kimia peserta didik. Pengumpulan data dilakukan melalui tahapan: (a) merencanakan tindakan; (b) melaksanakan tindakan; (c) mengamati tindakan; dan (d) refleksi. Penelitian ini membuahkan hasil positif, di mana terindikasi peningkatan hasil belajar, yang ditandai dengan adanya peningkatan nilai rata-rata kelas dan persentase ketuntasan kelas. Berdasarkan hasil analisis data, rata-rata nilai hasil belajar peserta didik pada pembelajaran pra siklus adalah 77 dengan persentase ketuntasan 77%, rata-rata nilai hasil belajar peserta didik pada pembelajaran siklus I adalah 80 dengan persentase ketuntasan 81%, dan rata-rata nilai hasil belajar peserta didik pada pembelajaran siklus II adalah 84 dengan persentase ketuntasan 95%. Berdasarkan hasil penelitian ini, diperoleh bahwa penerapan pendekatan Teaching at the Right Level dan metode tutor sebaya dapat meningkatkan hasil belajar kimia peserta didik.