Zainal Arifin
Prodi Pendidikan Sosiologi, Fakultas Ilmu Sosial dan Hukum, Universitas Negeri Makassar

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Meningkatkan Partisipasi Belajar Peserta Didik Melalui Model Pembelajaran Kooperatif Dengan Tipe Model Talking Stick di SMA Negeri 8 Makassar Ita Purnamasari; Zainal Arifin; Legiyo
JURNAL PEMIKIRAN DAN PENGEMBANGAN PEMBELAJARAN Vol. 6 No. 3 (2024): JURNAL PEMIKIRAN DAN PENGEMBANGAN PEMBELAJARAN (JP-3)
Publisher : RAYHAN INTERMEDIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31970/pendidikan.v6i3.1373

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: Peningkatan partisipasi belajar peserta didik selama proses pembelajaran berlangsung dengan menggunakan model pembelajaran kooperatif dengan tipe model talking stick di kelas X Merdeka 8, SMA Negeri 8 Makassar. Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas yang dilaksanakan dengan 2 siklus dan terdapat empat tahapan yaitu Perencanaan, Tindakan, Pengamatan dan Refleksi. Subjek dalam penelitian ini yaitu siswa kelas X Merdeka 8 yang berjumlah 36 orang. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah lembar observasi dalam bentuk Cheklist yang memuat indikator partisipasi belajar. Adapun teknik analisis data yang digunakan yaitu dengan menggunakan rumus Persentase. Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa: 1) Pada tahap pra tindakan, partisipasi belajar peserta didik pada mata pelajaran sosiologi di kelas X Merdeka 8 SMA Negeri 8 Makassar masih tergolong rendah dengan nilai rata-rata partisipasi belajar peserta didik yaitu 41 %. 2) Pada siklus 1 menunjukkan adanya peningkatan partisipasi belajar peserta didik dibandingkan pada tahap pra tindakan. Dari 36 peserta didik rata-rata partisipasi belajar pada Siklus 1 yaitu 52 %. 3) Pada siklus 2, dilakukan perbaikan strategi dengan memberikan banyak waktu kepada peserta didik untuk berdiskusi dan memberikan dorongan kepada peserta didik yang pasif. Sehingga hasil partisipasi belajar peserta didik pada siklus 2 ini meningkat secara signitifkan dengan nilai rata-rata yaitu 64,4%.