Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Strategi Pengembangan Produk di Kawasan Wisata Candi Muaro Jambi Angger Hidayat
Jurnal Semesta Ilmu Manajemen dan Ekonomi Vol. 1 No. 1 (2024): J-SIME EDISI SEPTEMBER
Publisher : PT PUSTAKA CENDEKIA PUBLISHER

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.71417/j-sime.v1i1.68

Abstract

Pengembangan produk adalah salah satu strategi yang perlu dilakukan oleh berbagai pengelola manajemen destinasi pariwisata. Dalam hal ini dibutuhkan strategi pengembangan yang melibatkan isu-isu terkini secara cepat dan efektif. Sehingga penelitian ini berjudul “Strategi pengembangan produk di Kawasan Wisata Candi Muaro Jambi”. Tujuan penelitian ini adalah menganalisis lingkungan internal dan eksternal dan mendeskripsikan strategi pengembangan produk yang berada di sekitar kawasan wisata candi Muaro Jambi. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan data yang diperoleh melalui pengamatan visual, penyebaran kuesioner, wawancara, dokumentasi, dan studi pustaka. Data analisis menggunakan analisis deskripsi kualitatif, kuantitatif dengan analisis IFAS, EFAS yang menghasilkan strategi umum dan SWOT yang menghasilkan strategi khusus. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kawasan wisata candi Muaro Jambi berada dalam posisi pertumbuhan. Hasil analisis lingkungan internal manajemen pengembangan produk memperoleh nilai 2,79 yang berarti pada posisi sedang dan analisis lingkungan eksternal yang meliputi kondisi daya dukung ekonomi, sosial, budaya dan ekologi memperoleh nilai 2,521 yang juga berarti sedang. Hasil analisis SWOT menunjukkan bahwa posisi pengembangan kawasan wisata Candi Muaro Jambi berada pada kuadran I, artinya pengembangan wisata pada Candi Muaro Jambi memiliki keunggulan dari sisi kekuatan dan dapat dipergunakan untuk memperoleh peluang.