Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pendampingan Digitalisasi Sistem Manajemen Properti melalui Pembuatan Aplikasi Menajeman Property Ray Developer Egi Affandi; Yuda Perwira; Wira Apriani; Heri Kusnadi
RECORD: Journal of Loyality and Community Development Vol. 1 No. 2 (2024): May - August 2024
Publisher : Medikun Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Sistem manajemen properti yang saat ini digunakan masih bergantung pada proses manual atau kurangnya integrasi, yang menyebabkan pengelolaan menjadi lambat dan meningkatkan risiko kesalahan. Akses terhadap data dan informasi properti tidak sepenuhnya tersedia untuk semua pihak terkait, baik tim internal perusahaan maupun klien, sehingga menyulitkan pengambilan keputusan dan menghambat layanan kepada klien. Selain itu, perusahaan menghadapi tantangan dalam mengadopsi teknologi digital yang tepat guna mengoptimalkan manajemen properti dan tetap kompetitif di era digital ini. Kegiatan pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk mendampingi perusahaan properti, Ray Developer, dalam upaya digitalisasi sistem manajemen properti mereka. Melalui pengembangan aplikasi yang disesuaikan berbasis website, program ini bertujuan untuk meningkatkan kinerja operasional perusahaan, memperbaiki aksesibilitas dan transparansi data properti, serta meningkatkan kepuasan klien. Dalam kegiatan ini, tim akan memberikan pendampingan melalui pelatihan, konsultasi, dan pengembangan software yang sesuai dengan kebutuhan perusahaan, dengan harapan dapat meningkatkan daya saing Ray Developer di industri properti