Penelitian ini mengeksplorasi pengaruh digital marketing terhadap minat beli konsumen dan dampaknya pada tingkat penjualan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Kabupaten Bekasi. Dengan perkembangan teknologi digital yang pesat, UMKM memanfaatkan media sosial untuk meningkatkan visibilitas produk dan menarik konsumen. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif dengan wawancara terhadap 10 pelaku UMKM yang aktif menggunakan media sosial. Hasil penelitian menunjukkan bahwa strategi digital marketing yang efektif berkontribusi signifikan terhadap peningkatan minat beli dan penjualan produk. Pelaku UMKM yang menerapkan konten visual menarik dan interaksi aktif dengan konsumen mengalami peningkatan penjualan. Penelitian ini menyarankan agar UMKM terus beradaptasi dengan tren pasar untuk mempertahankan daya saing mereka.