Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

SOSIALISASI PENTINGNYA MENABUNG SEJAK USIA DINI DENGAN MEMBUAT CELENGAN SENDIRI GUNA MENAMBAH MINAT ANAK DALAM MENABUNG DI SD NEGERI 07 GUNUNG MEGANG MUARA ENIM Fujiarti; M. Iqbal
Karya : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 1 No. 1 (2024): EDISI APRIL 2024
Publisher : CV. Cendikiawan Muda Sriwijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kuliah kerja nyata ini merupakan bentuk pengabdian kepada masyarakat, kerja sama mahasiswa Kuliah Kerja Nyata Universitas Islam Negeri Raden Fatah Palembang dengan Desa Tanjung Terang, Kecamatan Gunung Megang, Kabupaten Muara Enim, Provinsi Sumatera Selatan untuk memberikan sosialisasi pentingnya penerapan menabung sejak usia dini di SD Negeri 07 Gunung Megang. Menabung merupakan salah satu kebiasaan yang wajib ditanamkan sejak dini. Tentu saja dengan menabung, anak-anak dengan sendirinya mulai belajar berhemat dan bertanggung jawab dalam memegang uang. Tujuan pengabdian ini adalah untuk mensosialisasikan tentang pentingnya menabung sejak usia dini dan menjelaskan manfaat dari menabung pada usia dini sehingga dapat memotivasi anak dalam menabung serta memberikan pemahaman kepada anak-anak di SD Negeri 07 Gunung Megang bahwa menabung sangat bermanfaat bagi masa depan. Selain itu kegiatan ini juga diadakan untuk menumbuhkan kreativitas anak-anak dengan membuat celengan sendiri, dengan memanfaatkan botol bekas menjadi celengan.