Wahyudi, DeaOkta Wirayuda
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Analisis Penerapan Akuntansi Lingkungan Sesuai Standar Global Reporting Initiative (Studi Kasus Pada Pabrik Gula Ud Karya Manis Desa Karangsono, Tulungagung) Wahyudi, DeaOkta Wirayuda; Masrunik, Endah
Kompetensi (Competence : Journal of Management Studies) Vol 18, No 2 (2024): Oktober
Publisher : Universitas Trunojoyo Madura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21107/kompetensi.v18i2.27711

Abstract

Lingkungan merupakan suatu media yang sangat penting bagi mahkluk hidup, apabila lingkungan tercemar mahkluk hidup disekitarnya juga akan merasakan dampak terutama di lingkungan pabrik yang memang menghasilkan banyak limbah. Pabrik harus memperhatikan lingkungan sekitar dengan menerapkan akuntansi lingkungan di dalamnya. Tujuan dari penelitian ini yaitu ingin mengetahui penerapan akuntansi lingkungan yang dilakukan oleh pabrik gula UD Karya Manis Desa Karangsono dalam pelaporan biaya yang dikeluarkan untuk mengolah limbah pabrik supaya tidak mencemari lingkungan dan sudah memenuhi standar GRI sebagai bentuk pertanggungjawaban terhadap lingkungan sosial atau belum. Metode yang digunakan adalah kualitatif dengan melakukan wawancara ke tempat penelitian dan melakukan observasi langsung terkait pengelolaan limbah. Penulis juga melakukan analisis mengenai laporan keuangan tahunan tentang pemisahan biaya produksi dan biaya lingkungan. Hasil dari penelitian ini menunjukkan pentingnya akuntansi lingkungan yang memerlukan penanganan biaya khusus untuk menindaklanjuti kepedulian terhadap lingkungan sekitar. Pada UD Karya Manis sudah menerapkan akuntansi lingkungan dengan cara mengolah limbah supaya tidak mencemari lingkungan sekitar dan memiliki nilai jual, akan tetapi untuk biaya – biaya lingkungan dalam pelaporan masih belum terpisah dengan laporan tahunan.