Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENGARUH TINGKAT HUTANG (LEVERAGE) DAN UKURAN PERUSAHAAN TERHADAP KONSERVATISME AKUNTANSI (Studi Empiris pada Perusahaan Property, Real Estate dan Building Construction yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2016-2018) Indriani, Wahyu; Yusmaniarti, Yusmaniarti
Jurnal Akuntansi, Keuangan, Perpajakan dan Tata Kelola Perusahaan Vol. 2 No. 2 (2024): Desember
Publisher : Yayasan Nuraini Ibrahim Mandiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.70248/jakpt.v2i2.1238

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh antara tingkat hutang dan ukuan perusahaan terhadap akuntansi konservatisme. Perhitungan akuntansi konservatisme merujuk kepada metode perhitungan CONACC, dimana apabila didapat nilai CONNAC negatif maka perusahaan dinyatakan konservatif dan akan diberi skor 1 dan sebaliknya apabila didapat nilai CONNAC positif maka perusahaaan dinyatakan tidak konservatif sehingga akan diberi skor 0. Populasi penelitian ini adalah perusahaan Property, Real Estate dan Building Construction yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2016-2018. Teknik pemilihan sampel yang digunakan yaitu purposive sampling dan kemudian diperoleh 24 perusahaan dalam kurun waktu tiga tahun sehingga didapat 72 unit observasi perusahaan periode 2016-2018. Metode analisis data dalam penelitian ini adalah analisis regresi berganda menggunakan SPSS versi 25. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa tingkat hutang (leverage) berpengaruh signifikan terhadap akuntansi konservatisme dan ukuran perusahaan berpengaruh signifikan terhadap akuntansi konservatisme. Kata kunci: Akuntansi Konservatisme, Tingkat Hutang, Ukuran Perusahaan.