Toko Kelontong Karya merupakan sebuah toko kelontong yang terletak di Medan dan melayani kebutuhan sehari-hari masyarakat dengan menyediakan berbagai produk makanan dan kebutuhan rumah tangga. Seiring dengan perkembangan bisnis, sistem informasi penjualan yang digunakan oleh toko ini memerlukan evaluasi untuk memastikan operasional yang efisien dan aman. Penelitian ini bertujuan untuk melakukan audit terhadap sistem informasi penjualan di Toko Kelontong Karya menggunakan framework COBIT 5. Metodologi yang digunakan meliputi wawancara dengan pengelola toko, observasi langsung, dan analisis dokumen terkait. Audit difokuskan pada domain Deliver, Service, and Support (DSS) serta Monitor, Evaluate, and Assess (MEA). Hasil menunjukkan tingkat kematangan sistem berada pada level 1 hingga 2 (Initial dan Repeatable), dengan kelemahan utama berupa kurangnya prosedur standar operasional, keamanan data yang belum memadai, dan pengelolaan layanan pelanggan yang terbatas. Berdasarkan temuan tersebut, penelitian ini merekomendasikan penerapan prosedur operasional standar (SOP), sistem autentikasi untuk pengamanan data, serta pengelolaan data penjualan yang terintegrasi. Penelitian ini diharapkan menjadi panduan bagi Toko Kelontong Karya dalam meningkatkan sistem informasi penjualannya, serta menjadi referensi bagi toko kelontong lain yang ingin mengadopsi teknologi informasi secara optimal. Kata Kunci: Audit Sistem Informasi, Framework COBIT 5, DSS, MEA, Tingkat Kematangan. ABSTRACT Toko Kelontong Karya is a grocery store located in Medan that serves the daily needs of the local community by providing various food products and household necessities. As the business grows, the sales information system used by the store requires evaluation to ensure efficient and secure operations. This study aims to audit the sales information system at Toko Kelontong Karya using the COBIT 5 framework. The methodology employed includes interviews with store managers, direct observation, and analysis of relevant operational documents. The audit focuses on the Deliver, Service, and Support (DSS) and Monitor, Evaluate, and Assess (MEA) domains. The results indicate that the maturity level of the current system is between levels 1 and 2 (Initial and Repeatable), with key weaknesses such as a lack of standard operating procedures (SOPs), insufficient data security, and limited customer service management. Based on these findings, the study recommends the implementation of SOPs, authentication systems to enhance data security, and integrated sales data management. This research is expected to provide guidance for Toko Kelontong Karya in improving its sales information system and serve as a reference for other grocery stores aiming to optimize the use of information technology in their operations. Keywords: Information System Audit, Framework COBIT 5, DSS, MEA, Maturity Level.