Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Penerapan Naïve Bayes Dalam Klasifikasi Penyakit Gagal Ginjal Riski Romah Doni, Naza; Haris Agam, Ibnu; Ririn; Yoga Prasetyo, Pandu
Jurnal Riset Informatika dan Inovasi Vol 2 No 6 (2024): JRIIN: Jurnal Riset Informatika dan Inovasi
Publisher : shofanah Media Berkah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini membahas Penggunaan algoritma Naïve Bayes dalam mengklasifikasikan jenis penyakit gagal ginjal kronis. Penyakit ini merupakan masalah kesehatan yang signifikan dan memerlukan diagnosis dini untuk mencegah komplikasi yang lebih lanjut. Algoritma Naïve Bayes dipilih karena kemampuannya yang baik dalam mengklasifikasikan data besar dan kemudahan dalam menangani atribut yang beragam, meskipun asumsinya tentang independensi atribut. Penelitian ini mengadopsi pendekatan Systematic Literature Review untuk mengidentifikasi metode dan efektivitas Naïve Bayes dalam klasifikasi penyakit gagal ginjal. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Naïve Bayes efektif dan akurat dalam mendeteksi penyakit ginjal, serta bermanfaat dalam pengambilan keputusan klinis. Dengan demikian, Naïve Bayes berpotensi menjadi alat yang bermanfaat dalam mendukung tenaga medis dalam diagnosis penyakit ginjal.