Kegiatan pengabdian kepada masyarakat di Desa Gili Barat dilakukan untuk memperkenalkan sistem cerdas pemantauan kelembapan dan derajat keasaman tanah sebagai upaya peningkatan efisiensi dan produktivitas budidaya padi. Kegiatan ini mencakup sosialisasi dan demonstrasi penggunaan alat kepada kelompok tani, dengan tujuan meningkatkan pengetahuan dan pemahaman petani terhadap teknologi pertanian berbasis data. Melalui kegiatan ini, petani memahami prinsip kerja alat serta manfaatnya dalam memantau kondisi tanah secara lebih akurat untuk mendukung pengelolaan air dan pupuk yang efisien. Selain itu, kegiatan ini juga memperkuat kolaborasi antara dosen, mahasiswa, dan petani dalam pengembangan pertanian berbasis teknologi di tingkat desa. Hasil kegiatan menunjukkan adanya peningkatan pengetahuan petani terhadap pemahaman kualitas tanah, yang terbukti dari hasil pretest dan posttest dengan kenaikan rata-rata sebesar 30% dari 20 orang peserta yang sebelumnya memiliki tingkat pemahaman awal sekitar 50%. Peningkatan ini mencerminkan efektivitas metode sosialisasi dan demonstrasi yang diterapkan. Program ini diharapkan menjadi langkah awal menuju penerapan sistem pertanian cerdas yang berkelanjutan serta mendukung pencapaian Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs), khususnya dalam aspek ketahanan pangan dan peningkatan kesejahteraan masyarakat desa.