Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Pemanfaatan Figma sebagai Alat Desain Kolaboratif untuk Pengembangan Projek Digital di SMA 8 Muhammadiyah Ciputat Aditya Dwi Cahyadi; Ahmad Wahyu Tiaro Syaoqi; Alwim Afta Fijaya; Chitra Charisma; Fardian Zahri Chaniago; Gilang Maulana Kussay; Nofal Rafif Setiawan; Nursyamsiah Fajriah; Rangga Anwar Ramadhan; Rizky Ramadhan Maulana
APPA : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 2 No 5 (2025): APPA : Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat
Publisher : Shofanah Media Berkah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pelaksanaan kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat ini bertujuan untuk memperkenalkan dan melatih penggunaan Figma, sebuah alat desain kolaboratif berbasis cloud, kepada siswa SMA 8 Muhammadiyah Ciputat. Metode kegiatan meliputi pengenalan teori, praktik langsung, dan evaluasi hasil kerja siswa. Hasil kegiatan menunjukkan peningkatan kemampuan siswa dalam memahami dasar-dasar desain digital dan bekerja secara tim. Kesimpulan dari kegiatan ini adalah Figma memberikan solusi efektif untuk mendukung pengembangan projek digital di kalangan siswa sekolah menengah.
Perancangan dan Implementasi Aplikasi Absensi Berbasis Web Menggunakan Foto Selfie dan Lokasi GPS pada CV. Adiguna Jaya Prasetya Alwim Afta Fijaya; Efendi Zalukhu; Roeslan Djulatov
Jurnal Riset Informatika dan Inovasi Vol 3 No 3 (2025): JRIIN : Jurnal Riset Informatika dan Inovasi (INPRESS)
Publisher : shofanah Media Berkah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Absensi Proses pencatatan absensi sangat penting di tempat kerja, khususnya untuk membantu mengelola data kehadiran dan memastikan bahwa karyawan disiplin. Beberapa perusahaan masih melakukan proses absensi secara manual, yang rentan terhadap kecurangan, kehilangan data, dan pengelolaan yang tidak efisien. Penggunaan aplikasi berbasis web menjadi lebih praktis dan kontemporer seiring dengan kemajuan teknologi informasi. Penulis merancang dan membangun sistem absensi berbasis web dengan fitur foto selfie dan pelacakan lokasi GPS melalui kerja praktek di CV Adiguna Jaya Prasetya. Sistem ini memungkinkan pencatatan kehadiran dilakukan secara real-time dan lebih akurat, dengan dokumentasi visual dan lokasi sebagai bukti validasi absensi. Hasil implementasi sistem menunjukkan bahwa proses absensi menjadi lebih jelas, aman, dan terdokumentasi dengan baik. Selain itu, sistem menyediakan fitur histori absensi yang dapat diakses oleh pengguna sebagai arsip data kehadiran. Diharapkan sistem ini akan membantu perusahaan dalam meningkatkan efisiensi pencatatan kehadiran dan mendukung proses digitalisasi administrasi internal.