Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENGARUH ROE, SALES GROWTH DAN PERTUMBUHAN LABA TERHADAP PROFITABILITAS PADA PT. ASPIRASI HIDUP INDONESIA TBK. PERIODE 2016-2023 Rosalina Wati Tias; Ahmad Oky Subakti; Muhammad Qory Hidayatullah; Yulianto
Jurnal Media Akademik (JMA) Vol. 2 No. 11 (2024): JURNAL MEDIA AKADEMIK Edisi November
Publisher : PT. Media Akademik Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62281/6kw0m257

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk membantu mendapatkan bukti empiris antara Pengaruh Retun On Equity (ROE), Sales Growth, dan Pertumbuhan Laba terhadap Profitabilitas pada PT. Aspirasi Hidup Indonesia Tbk. Periode 2016-2023. Penelitian iniĀ  menggunakan metode kuantitatif. Populasi penelitian ini adalah seluruh laporan keuangan PT. Aspirasi Hidup Indonesia Tbk. Sampel penelitian ini menggunakan purpose sampling. Berdasarkan metode ini, diperoleh sampel data keuangan dari tahun 2016-2023 yang di dapatkan dari situs resmi yaitu Bursa Efek Indonesia. Alat analisis untuk menghitung hipotesis adalah Eviews 12. Metode analisis data menggunakan analisis statistik deskriptif asumsi uji klasik. Berdasarkan dari hasil pengujian simultan (F) diperoleh nilai Prob(F-statistic) sebesar 0,000120 < 0,05. Dimana dapat disimpulkan bahwa secara simultan variabel ROE, Sales Growth, dan Pertumbuhan Laba memiliki pengaruh terhadap Profitabilitas. Sementara berdasarkan hasil pengujian t-test didapatkan nilai secara parsial yaitu Return On Equity (ROE) berpengaruh positif secara signifikan terhadap Profitabilitas, sementara Sales Growth dan Pertumbuhan Laba tidak berpengaruh terhadap Profitabilitas yang dihitung dengan menggunakan rasio Return On Asset (ROA).