Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENGARUH FINANCIAL KNOWLEDGE  DAN ACCOUNTING BEHAVIOUR TERHADAP KESIAPAN KERJA MAHASISWA AKUNTANSI Rengga Aditya Putra Pratama; Muhammad Farhan Hawari
Jurnal Media Akademik (JMA) Vol. 2 No. 12 (2024): JURNAL MEDIA AKADEMIK Edisi Desember
Publisher : PT. Media Akademik Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62281/v2i12.1358

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif yang bertujuan untuk menguji pengaruh Financial Knowledge dan Accounting Behaviour terhadap kesiapan kerja mahasiswa akuntansi, dengan Variable independen (X) adalah Financial Knowledge  dan Accounting  Behaviour sedangkan variable dependen (Y) yakni kesiapan kerja mahasiswa akuntansi. Teknik pengumpulan data menggunakan rendom sampling yang dikumpulkan melalui kuesioner. penelitian ini terbatas pada ruang lingkup universitas negeri surabaya dengan sampel mahasiswa S1 akuntansi Universitas Negeri Surabaya fokus cakupan pada penelitian ini adalah mahasiswa akuntansi semester satu-lima dengan memiliki pemahaman mendalam terkait prinsip keuangan dan etika akuntansi untuk menunjang kesiapan kerja. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah TPB (Theory of Palnned Behaviour) sesuai untuk menjelaskan korelasi antara pengetahuan keuangan dan etika akuntansi pada kesiapan kerja. Teori ini  menjadi indikator bagi perilaku setiap individu dipengaruhi oleh sikap dan kontrol diri. Pada konteks penelitian teori ini menjalaskan terkait bagaimana Financial Knowledge dan Accounting Behaviour mempengaruhi tingkat intensi dan kesiapan kerja mahasiswa untuk menuju dunia kerja. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara parsial, Financial Knowledge tidak memiliki pengaruh yang signifikan terhadap kesiapan kerja mahasiswa akuntansi. Hal ini ditunjukkan oleh nilai signifikansi yang lebih besar dari 0.05, sehingga pemahaman terhadap pengetahuan keuangan belum cukup untuk menjadi indikator kesiapan kerja yang kuat. Sebaliknya, Accounting Behaviour berpengaruh signifikan terhadap kesiapan kerja mahasiswa. Hal ini didukung oleh hasil kuesioner yang menunjukkan pemahaman mendalam mahasiswa terkait etika akuntansi dan penerapannya mampu menunjang kesiapan kerja mereka. Secara simultan, Financial Knowledge dan Accounting Behaviour bersama-sama memiliki pengaruh yang signifikan terhadap kesiapan kerja mahasiswa akuntansi. Kesimpulannya, penelitian ini menunjukkan bahwa Financial Knowledge dan Accounting Behaviour secara bersama-sama memainkan peran penting dalam mempersiapkan mahasiswa akuntansi menghadapi dunia kerja, sementara Financial Knowledge perlu didukung oleh faktor lain untuk memberikan pengaruh yang optimal. Hasil penelitian ini diharapkan mampu menjadi literatur dan informasi yang bermanfaat bagi pembaca, pengembangan dan kurikulum pendidikan yang lebih relevan dengan kebutuhan dunia kerja