Mbuinga, Aulia
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Strategi Pemasaran Digital dan Pengembangan Produk Hand Sanitizer Berbahan Dasar Alami Mbuinga, Aulia; Monoarfa, Valentina; Mantali, Magfirah
Mopolayio : Jurnal Pengabdian Ekonomi Vol. 4 No. 1 (2024): Mopolayio : Jurnal Pengabdian Ekonomi Volume 4 Number 1 (November 2024) has bee
Publisher : Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37479/mopolayio.v4i1.100

Abstract

BioMan Sanitizer merupakan produk inovatif berbahan dasar alami yang diformulasikan dari ekstrak daun sirih (Piper betle) dan jeruk nipis (Citrus aurantiifolia). Produk ini dikembangkan untuk memenuhi kebutuhan pasar akan hand sanitizer yang aman dan efektif. Dalam proses pembuatan produk, kegiatan dilakukan secara langsung di hadapan masyarakat sebagai bagian dari pengabdian masyarakat. Pengabdian ini bertujuan untuk merumuskan strategi pemasaran digital yang efektif dengan menggunakan pendekatan Quality Function Deployment (QFD) dan analisis lingkungan internal-eksternal. QFD digunakan untuk mengidentifikasi kebutuhan dan preferensi konsumen serta menerjemahkannya ke dalam strategi pemasaran digital yang sesuai. Data yang digunakan terdiri dari data primer dan sekunder dengan metode komparatif, yaitu menilai faktor internal dan eksternal tanpa melakukan eksperimen langsung. Hasil pengabdian menunjukkan bahwa kekuatan dan kelemahan merupakan faktor internal yang memengaruhi potensi penjualan produk, sementara peluang dan ancaman berasal dari lingkungan eksternal. Beberapa alternatif strategi pemasaran digital yang diusulkan meliputi optimalisasi promosi melalui media sosial, peningkatan diferensiasi produk, serta penjualan di berbagai platform e-commerce. Strategi-strategi tersebut diharapkan dapat memperluas jangkauan pasar, meningkatkan penjualan, dan membantu masyarakat menghadapi perubahan pasar dengan lebih adaptif.