Widyastiti, Rupita
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Peningkatan Aktivitas dan Hasil Belajar Matematika melalui Penerapan Model Learning Cycle 5E Berbantuan Tutor Sebaya Widyastiti, Rupita; Widana , I Wayan
Hexagon: Jurnal Ilmu dan Pendidikan Matematika Vol. 1 No. 2 (2023): October
Publisher : LPPM Universitas Terbuka

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33830/hexagon.v1i2.5901.

Abstract

Penelitian tindakan kelas ini bertujuan untuk meningkatkan aktivitas dan hasil belajar matematika melalui penerapan model Learning Cycle 5E berbantuan tutor sebaya. Subjek penelitian ini adala peserta didik kelas X-2 SMA Negeri 1 Kuta Utara Tahun Pelajaran 2022/2023 yang terdiri dari 40 orang. Objek penelitian ini adala aktivitas dan hasil belajar matematika. Data penelitian dianalisis secara deskriptif kualitatif. Kriteria keberhasilan penelitian ini yaitu: (a) meningkatnya persentase aktivitas dan hasil belajar peserta didik dari siklus I ke siklus II; (b) terdapat minimal 80% dari jumlah peserta didik aktivitas belajar matematika dalam kategori aktif dan sangat aktif; dan (c) terdapat minimal 75% dari jumlah peserta didik nilainya lebih atau sama dengan 70 dalam kategori tuntas. Hasil penelitian ini menunjukkan: (a) tercapainya peningkatan aktivitas dalam kategori aktif dan sangat aktif pada siklus I sebesar 57,5% menjadi 85% pada siklus II; (b) meningkatnya ketuntasan hasil belajar peserta didik yang pada prasiklus sebesar 20%, pada siklus I meningkat menjadi 55%, dan pada siklus II mencapai 90%. Kesimpulan model Learning Cycle 5E berbantuan tutor sebaya mampu meningkatkan aktivitas dan hasil belajar matematika peserta didik.