Prabowo, Agus Agung
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Lebih Cerdas, Lebih Lama Hidup dan Lebih Bahagia: Diskursus Transhumanisme dan Teologi Prabowo, Agus Agung
Fidei: Jurnal Teologi Sistematika dan Praktika Vol 7 No 2 (2024): Desember 2024
Publisher : Sekolah Tinggi Teologi Tawangmangu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.34081/fidei.v7i2.568

Abstract

Transhumanisme sangat optimis jika teknologi akan mampu meningkatkan kualitas hidup manusia, karena itu pemanfaatan teknologi didalam kehidupan manusia harus terus diperluas. Perkembangan terkini, arah perkembangan dan pemanfaatan teknologi sudah mengarah pada integrasi atau penggabungan antara mesin dan manusia. Di satu sisi, perkembangan tersebut menghadirkan harapan besar akan meningkatnya kualitas hidup manusia, tetapi di sisi lain muncul kekuatiran jika hal tersebut justru akan menghancurkan manusia dan kehidupannya. Penelitian dilakukan dengan menggunakan metode kualitatif, pendekatan studi pustaka dan analisis terhadap berbagai literatur mengenai transhumanisme, khususnya Nick Bostrom, Ensiklik Laudato Si' dan literatur terkait lainnya. Kemudian mendialogkannya. Penelitian bertujuan menjawab pertanyaan: bagaimana gagasan transhumanisme untuk meningkatkan kualitas kehidupan manusia melalui pemanfaatan teknologi secara luas harus disikapi. Penelitian menemukan jika keduanya memiliki gagasan yang sama pada upaya peningkatan kualitas hidup manusia. Keduanya mengakui potensi besar teknologi dalam meningkatkan kualitas hidup manusia. Karena itu pengembangan dan penerapan teknologi secara luas bagi peningkatan kualitas hidup manusia perlu disambut dengan baik. Tetapi, Laudato Si' mengkritisi optimisme yang berlebihan Transhumansime terhadap teknologi dan moral manusia.