Indonesia berada di garis khatulistiwa dan merupakan negara agraris yang memiliki paparan sinar matahari cukup tinggi. Paparan sinar matahari dapat merusak kulit diakibatkan karena adanya radiasi sinar ultra violet (UV). Indonesia ialah negara agraris yang memiliki sektor pertanian cukup besar salah satu tanaman yang ditanam adalah padi. Jerami padi memiliki kandungan lignin sebesar 5-24% yang dapat dimanfaatkan sebagai tabir surya karena sifat antioksidan yang tinggi. Dalam pembangunan suatu industri harus memilih proses produksi yang efektif dan efisien serta mempertimbangkan bahan baku, metode, dan proses produksi. Selain seleksi proses, perhitungan kapasitas pabrik juga dibutuhkan sebelum mendirikan pabrik. Perhitungan kapasitas produksi menggunakan data BPS pada tahun 2018-2022 dengan menghitung kenaikan rata-rata pertahun untuk mendirikan pabrik pada tahun 2026. Metode yang digunakan pada penentuan seleksi proses ialah factor rating, yaitu dengan cara memberikan nilai berupa angka 1-5 pada faktor-faktor yang telah ditentukan. Tujuan penelitian ini ialah untuk menyeleksi metode produksi agar menghasilkan produk yang maksimal, serta menentukan kapasitas produksi pabrik Bahan Aktif Nanopartikel Ekstrak Lignin dari Jerami Padi. Hasil penelitian ini yaitu metode terpilih untuk ekstraksi lignin adalah metode refluks yang membutuhkan waktu singkat, biaya rendah serta keamanan yang baik karena tidak memerlukan suhu tinggi. Hasil perhitungan kapasitas pabrik yang akan didirikan pada tahun 2026 sebesar 2.150 ton/tahun.