Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh Asset Growth, Struktur Modal dan Profitabilitas terhadap Nilai Perusahaan pada PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk periode 2013-2022 baik secara parsial maupun secara simultan. Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder yang diperoleh dari laporan keuangan tahunan PT Garuda Indonesia Tbk periode 2013-2022. Metode penelitian ini menggunakan metode kuantitatif asosiatif dengan pengujian hipotesis. Hasil penelitian dengan uji t menunjukkan secara parsial bahwa Asset Growth tidak berpengaruh signifikan terhadap Price to Book Value dengan hasil nilai thitung < ttabel (0,916 < 2,446). Dengan tingkat signifikasi variabel Asset Growth sebesar 0,394 lebih besar dari 0,05 (0,395 > 0,05). Debt to Equity Ratio berpengaruh signifikan terhadap Price to Book Value dengan nilai thitung > ttabel (6,742 > 2,446) dengan tingkat signifikasi variabel Debt to Equity Ratio sebesar 0,001 lebih kecil dari 0,05 (0,001 < 0,05). Selanjutnya Return On Equity berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap Price to Book Value dengan nilai thitung < ttabel (-0,766 < 2,446). Dengan tingkat signifikasi variabel Return On Equity sebesar 0,471 lebih besar dari 0,05 (0,473 > 0,05). Sedangkan secara simultan terdapat pengaruh yang signifikan antara Asset Growth, Debt to Equity Ratio dan Return On Equity berpengaruh signifikan terhadap Price to Book Value dengan nilai Fhitung > Ftabel (17,644 > 4,76) dengan tingkat signifikasi 0,002 lebih kecil dari 0,05 (0,002 < 0,05). Nilai koefisien determinasi Adjusted R-square sebesar 84,7%.