Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Analisis Pengaruh Lingkungan Kerja Terhadap Kinerja Karyawan Di Indonesia Afianti, Felly
Economics and Digital Business Review Vol. 6 No. 1 (2025): Agustus - January
Publisher : STIE Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Dalam era globalisasi yang ditandai dengan persaingan ketat antar perusahaan, kinerja karyawan menjadi faktor kunci untuk mencapai tujuan organisasi. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh lingkungan kerja terhadap kinerja karyawan di Indonesia melalui studi literatur. Lingkungan kerja yang baik, yang mencakup fasilitas memadai dan hubungan harmonis antara karyawan dan atasan, dapat meningkatkan kenyamanan dan produktivitas karyawan. Hasil kajian menunjukkan bahwa variabel lingkungan kerja berkontribusi signifikan terhadap kinerja karyawan, seperti yang diungkapkan dalam berbagai penelitian. Temuan ini menekankan pentingnya menciptakan kondisi kerja yang mendukung untuk meningkatkan kinerja individu dan tim, yang pada akhirnya dapat mendorong efektivitas organisasi secara keseluruhan. Penelitian ini merekomendasikan perhatian yang lebih besar terhadap pengelolaan lingkungan kerja untuk mengoptimalkan potensi sumber daya manusia di perusahaan.