Laura Shafannissa Sugma
Universitas Gunadarma

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Determinan Pengungkapan Keberlanjutan: Studi Empiris pada Entitas Publik Sektor Manufaktur di Indonesia Laura Shafannissa Sugma; Dharma Tintri Ediraras; Ghina Nurjihan; Adila Kurnia Dewi Permata Sari
Jurnal Kajian Akuntansi, Auditing dan Perpajakan Vol 1, No 1 (2024)
Publisher : Universitas Gunadarma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35760/jkaap.2024.v1i1.10874

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis perbedaan sebelum pandemi dan saat pandemic,  dan dampak parsial maupun  simultan kinerja keuangan, ukuran entitas publik, tata kelola entitas publik terhadap pengungkapan keberlanjutan pada entitas publik sektor manufaktur di Indonesia.  Data sekunder berupa laporan tahunan periode 2017 sd 2022, yang diperoleh melalui laman  masing – masing entitas, lalu diolah dan dianalisa secara statistik deskriftif dan uji hipotesis penelitian dilakukan dengan uji beda dan regresi data panel.  Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengungkapan keberlanjutan berbeda signifikan sebelum pandemi dan saat pandemi  sedangkan variabel lainnya tidak. Secara parsial, perputaran persedian adalah determinan  pengungkapan keberlanjutan, walaupun relatif lemah pengaruhnya. Rasio keuangan,  ukuran entitas  dan komite audit secara simultan berpengaruh (moderat) terhadap pengungkapan keberlanjutan.